Sedekah Dengan Niat Pengobatan
▪Dari Al Hasan berkata: Bersabda Rasulullah صلى الله عليه و سلم: " obatilah orang yang sakit diantara kalian dengan sedekah." (diriwayatkan Abu Daud dan Al Allamah Al Albani rahimahullah berkata : hadits hasan lighoirihi-Shohih Targhib wa Tarhib 1/744) ▪Berkata Al Munawi rahimahullah: maka (Nabi) memerintahkan untuk mengobati orang sakit dengan sedekah dan diikutkan juga berbagai amalan lainnya seperti membantu orang yang sedang kesusahan dan menolong orang yang terkena kesulitan, dan sungguh orang-orang yang diberi taufiq telah membuktikannya, mereka mendapati bahwa obat ruhani bisa berbuat apa yang tidak bisa diperbuat oleh obat yang hissi (bisa diraba). (faidhul qadir 3/ 687) ▪Ash Shan'ani rahimahullah berkata: sesungguhnya sedekah bisa menghilangkan musibah dan penyakit, maka sedekah bisa menghilangkan hal itu dan ia merupakan obat yang paling bermanfaat. (At Tanwir Syarh ash Shoghir 6/70) ▪Berkata Ibnul Qayyim rahimahullah: sesungguhnya pada sedekah itu ada pengaruh